Jumat, 01 Maret 2013

Memasak itu (Bakat) Terpendam

Dulu, saat pertama kali lulus SMP, aku meminta ibu untuk didaftarkan ke salah satu SMK jurusan tata boga di Surabaya, tentu saja ini karena keinginan besarku untuk meningkatkan kemampuan memasak  (beneran hobby masak banget). Dan, mengejutkan jawaban ibu ketika itu, " mau jadi apa kamu kalo masuk sekolah tata boga? mau jaga warung setelah lulus?" itu beneran jawaban to the jleb yang pernah aku dengar. ya kenapa harus sekolah lama-lama kalo cuma jaga warung?? asli gondok banget ketika itu sama ibu, dengan agak terpaksa aku memilih sekolah dgn majorying Administrasi Perkantoran.

Alhamdulillah, aku lulus dengan nilai yang cukup memuaskan untuk ukuran anak yang dengan keinginan setengah-setengah untuk sekolah di sana. Benar saja, karena setelahnya aku sama sekali tidak berminat untuk bekerja ataupun kuliah di bidang administrasi perkantoran. aku memutuskan untuk mengambil pendidikan Bahasa Inggris untuk major kuliahku. hehe *walau tetep, masih tidak ada hubungannya dengan memasak*. Saat kamu membaca tulisan ini, aku sedang di semester 8 kuliahku... yey... bentar lagi lulus. aamiin.

Entah kenapa, di sepanjang masa perkuliahanku ini aku makin gemar banget masak, khususnya untuk membuat bermacam-macam cake yang lagi in. mungkin ini salah satu hobby yang benar-benar tidak tersalurkan sejak lama. Ataukah ini bakat terpendamku??? *jreng...jreng...* tidak mudah untuk menyalurkan bakat yang satu ini, karena aku hanya bermodal nekat dan siap-siap mendengar omelan ibu selama aku bereksperimen di dapur.

untuk memperkaya pengetahuanku tentang memasak, aku selalu rutin lihat acara-acara memasak di tv yang mulai bermunculan, salah satunya ala chef Farah Quinn yang tayang setiap weekend. setiap acara farah selesai, aku hampir selalu mempraktekannya langsung.

Dan inilah hasil dari aku ngelihat acara Farah Quinn.  Cake yang lagi in beberapa waktu terakhir ini. Rainbow Cake.

cake ini aku buat di kost-an teman beberapa minggu lalu, hehe



ini nih tampilan cake-nya dengan ukuran penuh. *jangan liat orangnya dan beberapa barang yang ada di ujung sana ya.. (jangan tanya juga kenapa barang-barang itu ada di sana)*

it's so much fun nyobain beberapa resep masakan di manapun, salah satunya di kost-an teman seperti di atas.

semoga someday aku beneran bisa menekuni bidang masak memasak begini. dan untuk saat ini, biarkan waktu berjalan membawaku entah kemana. yang pasti so far aku masih menikmati berada di jalur Bahasa Inggris... :-)